Pengertian DBMS

Pengertian DBMS - DBMS adalah/ DBMS yaitu/ DBMS merupakan/ yang dimaksud DBMS/ arti DBMS /definisi DBMS.

DBMS merupakan sigkatan dari Database Management System diartikan dalam bahasa Indonesia Sistem manajemen basis data (SMBD). DBMS yaitu software yang disediakan oleh penyedian database untuk:
- Mengelola dan memelihara data.
- Memindahkan data ke dan dari file data fisik yang dibutuhkan.
- Mengelola akses data yang bersamaan oleh beberapa pengguna.
- Mengawasi pembaharuan data dan mencegah konflik perubahan data.
- Mengelola transaksi sehingga perubahan data terjadi secara lengkap atau tidak terjadi perubahan jika transaksi batal.
- Mendukung bahasa query.
- Pengawasan back up database dan pemulihan dari kesalahan.
- Mekanisme keamanan.
DBMS digunakan untuk menyimpan data dalam file dan menulis kode aplikasi tertentu untuk mengaturnya.
Contoh SMBD adalah Oracle, MySQL, SQL server 2000/2003, MS Access, dan lain-lain.
Data yang disimpan menggambarkan berbagai aspek seperti:
- Entitas (misalnya: mahasiswa, mata kuliah).
- Hubungan antar entitas / relationships (misalnya: Andi mengambil mata kuliah Basis Data).
Dengan Database management system (DBMS) memungkinkan seorang user mempu mendefinisikan, membuat, memelihara serta menyediakan akses terkontrol terhadap data.
Itulah penjelasan singkat dari Pengertian DBMS (Database Management System).

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Pengertian DBMS